Selamat Siang!
Masa'al khoir!
G-afternoon!
Wu an!
Kembali lagi saya membuat blog untuk kesekian (mungkin ini yang ke 3) kalinya. Bukannya saya tidak mau untuk melanjutkan blog saya sebelumnya, tetapi saya lupa dengan passwordnya. Harap maklum saja, pertama saya membuat blog waktu kelas 10 SMA semester 1(2009) dan sekarang saya sudah Universitas semester 1(2012). Ternyata sudah cukup lama juga saya tidak iseng menulis blog lagi . hehe..
Tujuan saya menulis blog adalah untuk sharing info, to write some random thing kalau saya ingin menulis, dan terlebih lagi untuk melepas bosan saja. Menurut saya menulis blog cukup menyenangkan bagi saya disamping menonton tv,atau membaca untuk menghilangkan bosan, apalagi seperti hari ini yang kebetulan adalah liburan setelah UAS.
Blog buatan saya yang kedua saya bikin sekitar saat saya duduk di kelas 11SMA, namun itu tidak bertahan lama karena saya lupa dengan passwordnya juga. Dulu saya memang suka berganti-ganti email (entah mengapa : D) dan hanya mencatat passwordnya saja di pikiran,tanpa menulisnya. Untuk yg sekarang semoga saja ini adalah blog saya bertahan lama (krn saya sudah mencatat passwordnya).
D.U.K
Tidak ada komentar:
Posting Komentar